Return to site

Labuan Bajo Tempat Untuk Berlibur

Labuan Bajo sebagai destinasi liburan bersama teman maupun keluarga. Sebenarnya apa yang menjadi alasan utama orang – orang memilih Labuan Bajo sebagai destinasi liburan mereka.

· News

Tous Asyik ke Labuan Bajo..

Banyak orang memilih Labuan Bajo sebagai destinasi liburan bersama teman maupun keluarga. Sebenarnya apa yang menjadi alasan utama orang – orang memilih Labuan Bajo sebagai destinasi liburan mereka ? Kali ini kami akan memberitahu anda penjelasan mengenai Labuan Bajo.

Mengapa Harus Labuan Bajo Tour?

Labuan Bajo merupakan ibu kota kabupaten Manggarai Barat, terletak di barat ujung Pulau Flores. Kebanyakan penghuni Labuan Bajo, mencari nafkah di atas air. Terlihat dari teluk yang sibuk penuh dengan berbagai ukuran kano, perahu bermotor dan juga kapal layar. Sebagian besar pelancong dan orang barat yang memiliki banyak bisnis di Labuan Bajo ini, mengatakan bahwa kota Labuan Bajo ini merupakan kota yang sedang berkembang, menguntungkan dan bahkan ada yang mengatakan bahwa Labuan Bajo ini adalah kota yang romantis. 

Pemandangan sebuah pondok kayu dengan atapnya yang terbuat dari jerami yang disamarkan oleh sebuah semak belukar dan juga pohon – pohon yang menjulang tinggi, menghadap ke pelabuhan yang terlihat sangat indah ini membuat malam anda bersama rekan – rekan perjalanan akan menjadi sebuah pengalaman yang tidak akan pernah dapat dilupakan. Maka dari itu, bagi para petualang melakukan labuan bajo tour merupakan kegiatan liburan yang sangat tepat.

Labuan Bajo merupakan titik peluncuran untuk ke Pulau Komodo dan juga Pulau Rinca, yang dimana itu adalah tempat asal dari komodo yang terkenal di Indonesia. Namun selain Komodo, yang menjadi daya tarik utama daerah ini adalah kehidupan laut nya yang luar biasa. Pulau Komodo dikenal sebagai surganya para penyelam dan snorkeller. Dalam beberapa tahun terakhir, Labuan Bajo berangsur – angsur berubah menjadi tempat yang sibuk dikarenakan kehadiran para penyelam dan meningkatnya jumlah pengunjung yang berkunjung ke Pulau Komodo. 

Untuk menuju Labuan bajo, dapat di akses melalui jalur udara, darat ataupun laut. Letak lokasi yang menguntungkan di Pulau Flores dan pelabuhan masuk Pulau Komodo membuat Labuan bajo menjadi destinasi liburan yang tepat. Untuk menuju Labuan Bajo dengan ketiga jalur itu terdengar biasa saja. Namun apakah anda pernah mencoba melalui jalur laut yang anti-mainstream ?

Yang dimaksud dengan jalur laut yang anti-mainstream adalah anda tidak hanya sekedar naik dan duduk di sebuah kapal yang anda sewa, lalu menunggu hingga sampai ketujuan. Ah itu pasti sangat membosankan. Namun anda melakukan nya dengan bergabung dengan salah satu rombongan labuan bajo tour yang akan memberi anda pengalaman baru yang menyenangkan, yaitu dengan cara melakukan live on board.